Wed. Jan 22nd, 2025

Shopee Premium Hadirkan Brand Kecantikan Korea Sulwhasoo di Shopee 12.12 Birthday Sale

GoHappyLive.com, JAKARTA— Sulwhasoo sebagai brand kecantikan premium  negeri ginseng, bekerjasama dengan Shopee menghadirkan Sulwhasoo Official Shop dalam Shopee Premium sebagai bagian dari Shopee 12.12 Birthday Sale.  Khusus akhir tahun ini, penawaran menariknya dengan  diskon hingga 60% pada periode 30 November – 6 Desember 2020.

 Di masa pandemi ini, kebiasaan baru yang mengharuskan kita lebih banyak menghabiskan waktu berada di rumah, telah membuat semakin banyak orang sadar akan pentingnya merawat kulit dan memberi perhatian lebih pada kecantikan kulit mereka.

Kulit wajah merupakan salah satu investasi berharga, dimana dengan menjaga dan merawatnya sedini mungkin, dapat menghindari timbulnya berbagai masalah kulit yang nantinya dapat mengganggu penampilan dan kepercayaan diri.

Hal tersebut menyebabkan permintaan kebutuhan akan produk-produk perawatan kecantikan kulit semakin diminati konsumen, khususnya produk kecantikan premium yang berkualitas untuk sekaligus memanjakan diri sendiri.

 Sulwhasoo sebagai brand kecantikan premium terdepan di Korea Selatan yang telah mendunia, bekerjasama dengan Shopee menghadirkan Sulwhasoo Official Shop dalam Shopee Premium sebagai bagian dari Shopee 12.12 Birthday Sale untuk memudahkan pengguna dalam menjangkau secara langsung rangkaian lengkap produk kecantikan premium dari Sulwhasoo dengan penawaran menarik diskon hingga 60% pada periode 30 November – 6 Desember 2020.

 Dery G. Waluyo, Sulwhasoo Marketing Communication & Corp. Communication Manager mengatakan melalui berbagai penawaran menarik Sulwhasoo dalam kemeriahan Shopee 12.12 Birthday Sale, tentunya akan banyak memberikan kemudahan bagi konsumen.

 Salah satu produk paling ikonik yang telah tergabung ke dalam rangkaian Sulwhasoo signature product lebih dari 23 tahun dan menjadi salah satu produk best seller secara global, adalah Sulwhasoo First Care Activating Serum.

 “Dengan kemampuan menstimulasi kulit secara alami, serum ini berfungsi sebagai booster pada kulit yang diaplikasikan sebagai langkah penting pertama dan mengandung formula JAUM Activator™ yang bermanfaat untuk menyeimbangkan kulit wajah agar tampak sehat berkilau serta dapat memaksimalkan kinerja skincare yang diaplikasikan setelahnya,” papar Dery.

 Produk serum dari Sulwhasoo ini tidak hanya ditujukan bagi mereka yang memerlukan produk anti-aging saja, namun sudah bisa digunakan oleh mereka yang menginjak usia 21 tahun sebagai pencegahan penuaan dini.

 Daniel Minardi, Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia mengatakan hadirnya Sulwhasoo official shop di Shopee diharapkan semakin memperluas pilihan variasi kebutuhan akan perawatan kecantikan premium serta dapat menjawab permintaan pengguna akan brand kecantikan premium yang bisa didapatkan secara online.

 Shopee premium merupakan fitur terbaru dalam Shopee Mall yang menyediakan produk-produk brand premium ternama dari berbagai kategori seperti kecantikan, fashion dan home electronic dengan kualitas dan orisinalitas yang sudah tidak perlu diragukan lagi.

 “Rangkaian produk yang terdapat dalam inovasi terbaru ini akan memiliki penanda atau tag Premium. Selain itu, pengguna juga dapat menikmati berbagai penawaran menarik yang menguntungkan seperti exclusive bundle, pembelian berhadiah, exclusive launch untuk produk baru, dan masih banyak lagi,” tambah Daniel.

 Untuk dapat langsung merasakan manfaat dari Sulwhasoo First Care Activating Serum, pengguna bisa mendapatkan produk ini pada Shopee 12.12 Birthday Sale kali ini. Terlebih lagi, pengguna juga berkesempatan mencoba rangkaian produk unggulan dari Sulwhasoo yang hadir dalam bentuk exclusive bundle menguntungkan antara lain, Sulwhasoo Best Seller Kit, Sulwhasoo First Care Activating Serum Kit dan Sulwhasoo Concentrated Ginseng Renewing Serum 15ml Trial Kit.

Selain penawaran menarik dari Sulwhasoo, terdapat berbagai promo diskon 12.12 Shopee Birthday Sale lainnya yang akan berlangsung hingga 12 Desember 2020 dengan berbagai penawaran belanja terbaik antara lain, COD Gratis Ongkir RP0, dimana pengguna dapat menggunakan layanan Cash On Delivery dengan keuntungan Gratis Ongkir Rp0; Tanam Pohon Tabungan, Koin 2X Lipat;  serta Flash Sale 12RB, dimana pengguna dapat menikmati berbagai produk dengan harga Rp12 RB.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *