GoHappyLive.com, JAKARTA–Produk es krim, Joyday secara resmi menjadi sponsor dalam ajang AFC Asian Cup di Qatar, pada tanggal 12 Januari hingga 10 Februari 2024 mendatang. Partisipasi Joyday juga sebagai bentuk dukungan kepada Indonesia yang akan berlaga di ajang bergengsi tersebut.
Presiden Direktur PT Yili Indonesia Dairy, Yu Miao mengatakan masuknya Joyday sebagai salah satu sponsor menunjukkan kualitas produk Joyday yang diproduksi di Indonesia semakin dipercaya di event berkelas internasional.
“PT Yili Indonesia Dairy melalui produk andalannya es krim Joyday dengan bangga mengumumkan keikut sertaannya berpartisipasi sebagai Global Partner event sepak bola terbesar di Asia ini,” ungkap Yu Miao.
Joyday, ditambakan Yu Miao akan terus berkomitmen mendukung beragam aktivitas positif termasuk kegiatan olahraga.
“Sebelumnya kami juga telah menjadi partner untuk beberapa event olahraga besar lainnya seperti FIBA World Cup 2023 di Jakarta dan juga GARUDA CUP III, dll. Selain itu, kehadiran kami dalam AFC Asian Cup juga menjadi bentuk dukungan terhadap Indonesia yang berjuang untuk mengharumkan nama bangsa. Tentunya kami juga mengajak masyarakat Indonesia untuk terus memberikan dukungannya,” paparnya.
Secara lebih spesifik, Yili Indonesia Dairy memberikan dukungan kepada Indonesia dengan menjadi salah satu sponsor live match pertandingan Indonesia di AFC Asian Cup yang ditayangkan di televisi serta melakukan liputan dan membagikan suasana pertandingan Indonesia langsung dari Qatar.
“Kami juga membuka stand es krim Joyday di stadion Qatar dimana penonton dapat mengenal es krim Joyday yang diproduksi di Indonesia serta mengikuti beragam aktivitas menarik yang telah disiapkan di booth,” lanjut Yu Miao
Untuk mengajak masyarakat Indonesia berpartisipasi memberikan dukungan dalam euphoria AFC Asian Cup 2023, Joyday juga mengadakan program promo berhadiah es krim gratis untuk para konsumen serta program gratis official merchandise Joyday x AFC Asian Cup seperti T-Shirt, Syal, Tumbler, dan beragam merchandise lainnya untuk konsumen dan mitra pedagang.
Selain itu bagi masyarakat pecinta bola di Indonesia juga dapat mengikuti beragam aktivitas menarik berhadiah di sosial media Instagram dan Tiktok Joyday (@joydayicecream).
“Sebagai perusahaan global yang mendukung beragam kegiatan positif termasuk kegiatan olahraga, Yili akan terus melakukan dukungan dan partisipasi aktif dalam beragam event baik domestik maupun internasional. Selain itu, kami juga akan terus melakukan inovasi untuk memberikan beragam pilihan produk berkualitas bagi konsumen,” pungkas Yu Miao.