Gohappylive.com, JAKARTA – Mengusung tema JEWALEN – Timeless Memory, mahasiswa Program Studi Fotografi Politeknik Negeri Media Kreatif (Polimedia) bersiap menggelar pameran fotografi perdananya.
Bertajuk “JEWALEN – Timeless Memory”, pameran perdana yang diselenggarakan oleh mahasiswa baru ini akan diselenggarakan pada 22-23 November 2025 di HOS.CO, Jl. Hos Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat.
Pameran ini menjadi ajang tahunan bagi mahasiswa untuk menampilkan karya kreatif mereka sekaligus bentuk apresiasi terhadap proses belajar dan pencapaian awal di dunia fotografi.

Tema dan Konsep Pameran
Mengangkat tema “Timeless Memory”, pameran JEWALEN berfokus pada representasi visual dari aktivitas dan suasana masa lalu yang penuh kenangan.
Melalui karya fotografi, para mahasiswa mencoba menghidupkan kembali momen-momen yang menimbulkan rasa nostalgia, baik dari tradisi, kebiasaan, maupun lingkungan lama yang kini mulai jarang dijumpai.
Konsep pameran ini dihadirkan sebagai ruang ekspresi bagi mahasiswa untuk menangkap makna waktu dan kenangan yang abadi, mengajak pengunjung untuk merasakan perjalanan emosional antara masa lalu dan masa kini melalui sudut pandang visual yang kreatif dan personal.
Pameran fotografi perdana ini digelar sebagai ungkapan Apresiasi Karya Perdana dengan menyajikan hasil karya fotografi pertama mahasiswa sebagai bentuk penghargaan terhadap proses pembelajaran dan kreativitas.
Tujuan lain adalah sebagai Ruang Ekspresi dan Inovasi untuk mendorong mahasiswa untuk mengekspresikan gagasan, ide, dan inovasi baru dalam bidang fotografi.
Selain pameran foto hasil karya mahasiswa baru Polimedia, pameran juga akan diisi dengan talkshow, games dan bahas karya.
Narasumber yang akan hadir dalam talkshow adalah Dikye Ariani dan Cak Aziez.
Dikye Ariani adalah fotografer Indonesia spesialis human interest dengan karya yang bernuansa hangat dan naratif.
Pemenang CEWE Photo Award 2023 (Internasional) ini dikenal melalui karya yang membingkai kisah waktu dan hubungan antarmanusia, sejalan dengan tema nostalgia dalam pameran JEWALEN.
Cak Aziez adalah seorang seniman visual yang aktif sebagai pengajar dan fotografer amatir dengan fokus pada fotografi human interest dan street photography.
Selain itu, ia juga berprofesi sebagai visual communication designer dan visual artist yang memadukan pendekatan estetika dengan narasi keseharian.
Melalui pameran JEWALEN – Timeless Memory, Polimedia berharap dapat membuka ruang apresiasi dan refleksi terhadap kenangan masa lalu yang dituangkan dalam karya visual penuh makna. Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi mahasiswa fotografi untuk terus berkarya, berinovasi, dan memperkuat eksistensi fotografi sebagai media komunikasi budaya dan emosi lintas generasi.***

