Fri. Sep 20th, 2024

3Second Hadir di Atrium Plaza Senen, Tawarkan Konsep Fesyen One Stop Solution

 

GoHappyLive.com,JAKARTA– Atrium Plaza, Senen, Jakarta Pusat baru saja merayakan kehadiran gerai baru 3Second, sebuah brand lokal yang cukup ternama yang menawarkan konsep One Stop Solution.

 

Artinya brand 3Second di gerai ini menghadirkan kebutuhan fashion untuk seluruh anggota keluarga mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa.

Kehadiran 3Second di Atrium Plaza, Senen, Jakarta ini juga menjadi penanda kehadiran gerai ke-54 brand ini.

Seperti yang diungkapkan oleh Head Promotion 3Second M Dadan Sofyan menyebutkan bahwa di store barunya ini terdapat beberapa brand dari 3Second Group yang disediakan mulai dari anak-anak hingga usia dewasa.

“Gerai 3Second di Atrium Plaza ini memang kita siapkan cukup unik. Selain dihadirkan dengan sentuhan lebih modern, konsep one stop solution juga akan memudahkan keluarga untuk mendapatkan fasyen 3Second Group seperti Greenlight, Moutley, Famo, FMC Speed Supply, Hanna Hijab ataupun produk kolaborasi 3Second lainnya secara lengkap dari anak-anak hingga dewasa,” sebut Dadan saat pembukaan store di Plaza Atrium, Jakarta Pusat, Sabtu (1/10/2022).

Dadan juga menyebutkan bahwa sebelumnya brand 3Second dikenal sebagai brand fashion untuk remaja, namun setelah berjalan selama 20 tahun, brand ini akhirnya tumbuh dengan mengakomodir semua rentang usia pelanggan yang sudah menggemari produk tersebut sejak awal diluncurkan. “Mereka yang dulu saat membeli produk 3Second masih remaja, saat ini pasti sudah berkeluarga dan punya anak. Kami ingin mereka bisa tetap dapat menggunakan brand 3Second meski sudah tidak lagi remaja,” sampainya.

Di gerai ini, 3Second tidak hanya menyediakan produk fashion tetapi juga aneka asesoris seperti kacamata, tas, jam tangan, hingga sepatu dan sandal.

“Intinya siapapun yang masuk ke 3Second, keluarnya bisa tampil keren karena ada banyak pilihan produk keren di sini,” promo Dadan.

Untuk kebutuhan anak-anak, tersedia aneka brand seperti 3Second Kids, Moutley Kids dan Azizah. Jenis produk yang ditawarkan juga sangat beragam. Tidak hanya t-shirt, jaket, atau kemeja saja. Ada juga pilihan fashion hijab dan berbagai aksesoris. Topi, tas, sepatu dan masih banyak lagi.

“Kami ingin konsumen 3Second tetap keren dengan produk-produk yang kami sediakan. Ini menjadi salah satu alasan penting mengapa kami memilih membuka gerai di Atrium Plaza, bukan di daerah Selatan Jakarta,” aku Dadan.

Diakui Dadan, di tahun 2022 ini 3Second memang terus melakukan upgrade serta pengembangan dalam setiap produk yang ditawarkan, tidak hanya dari segi kualitas tetapi juga keberagaman produknya.

“3Second store Plaza Atrium lantai 2 dapat menjadi pilihan utama untuk menghabiskan waktu bersama keluarga,” harapnya.

Secara khusus Dadan juga mengharapkan brand 3Second ini dapat bersaing dengan semua brand yang ada. “Kami tidak memilih brand dalam negeri menjadi kompetitor, penting bagi kami untuk bersaing dengan brand yang datang dari luar. Perjalanan 20 tahun ini, menjadi bukti bahwa brand ini cukup mendapat tempat di hati masyarakat Indonesia,” tekadnya.

Sementara itu, Feny selaku ublic Relation Atrium Plaza menyambut gembira dibukanya gerai 3Second di tempatnya. Dirinya cukup yakin bahwa kehadiran gerai 3Second dapat meningkatkan animo masyarakat untuk datang ke Atrium Plaza. “Apalagi look gerai 3Second tampil beda dari yang lain, lebih modern dan lengkap,” promonya.

Layaknya gerai yang baru di launcing, selama masa grand opening ini, 3Second menawarkan banyak promo-promo menarik seperti special diskon hingga 50% untuk pelanggan yang berbelanja langsung ke store 3Second store Plaza Atrium lantai 2.

GoHappyLive yang sengaja hadir memenuhi undangan pembukaan gerai 3Second ini juga langsung merasakan kenyamanan berbelanja di tempat ini. Selain produk fesyen terbaik berkualitas, konsep modern dan promo menarik membuat betah berada di gerai ini.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *